news-details

PEMBANGUNAN PENANGANAN BANJIR DI SUNGAI CIMADUR BAYAH OLEH TIM PJSA DPUPR

Dinas PUPR Provinsi Banten melalui bidang PJSA melakukan pembangunan di sungai cimadur yang bertujuan untuk penanganan banjir dari luapan sungai cimadur ke dua desa yakni desa bayah timur dan cimanuk. Pekerjaan kontruksi yang sedang dilaksanakan yaitu perlindungan abutment jembatan dengan pemasangan beton, dan pembangunan tembok penahan tangan (TPT) atau broniona di alur sungai sepanjang 350 meter yang berada di desa bayah timur, dan sepanjang 150 meter di sisi lain yang berada di wilayah desa cimancak. Mohon mohon doa dan dukungannya dari masyarakat banten, untuk kelancaran pembangunan ini